Rabu, 10 Desember 2014

Tagged under: ,

Bahayakah USG Trimester Awal ? (Bagian 2)



Bahayakah USG  Trimester Awal ?(Bagian 2)
dr. Ika Ummu 'Aisyah


Teknik USG bisa dilakukan secara trans-abdomen (menempelkan pemindainya di perut) ataupun trans-vagina(memasukkan alat pemindainya ke dalam vagina) pada USG Kandungan.

USG trans abdomen dilakukan dalam keadaan kandung kemih terisi penuh, jadi persiapan sebelumnya adalah dengan banyak minum dan tahan kencing agar hasilnya lebih maksimal. Kemudian dokter akan memberikan jelly pada perut ibu hamil dan menempelkan alat pemindainya di atas perut.

Alat Pemindai Trans Abdomen

Sedangkan USG trans-vagina dilakukan dalam keadaan kandung kemih kosong, kemudian dokter akan memberikan jelly pada alat pemindai kecil yang telah dilapisi dengan kondom steril dan memasukkannya kedalam vagina. Dengan menggerakkan alat pemindai tersebut, akan terlihat gambar rahim ibu hamil pada layar monitor begitu pula dengan janinnya.


Untuk ibu hamil trimester awal, dokter akan melakukan USG Transvaginal bila USG Trans abdomen belum bisa mendeteksi adanya janin.

Yang dimaksud dengan trimester awal kehamilan adalah usia kehamilan tiga bulan pertama.
Manfaat USG pada masa ini adalah untuk memastikan adanya kehamilan, menilai usia kehamilan yang akurat hingga perkiraan tanggal persalinan karena seringkali ibu hamil lupa dengan HPHT nya (Hari Pertama Haid Terakhir), letak janin didalam atau di luar kandungan, janin tunggal atau kembar, perkembangan janin serta kelainan – kelainannya pada awal kehamilan.

Sangat bermanfaat bukan, dan tidak ada efek samping.

Ada USG 2 dimensi, 3 dimensi dan 4 dimensi.  Sebenarnya sama saja hanya gambarnya yang 3 dimensi lebih jelas.

USG 2D saja sudah sangat memadai untuk melakukan pemeriksaan kehamilan, kecuali dalam keadaan kelainan tertentu yang harus dilakukan pemeriksaan USG 3D/4D.

Dalam print-out hasil USG akan kita temukan beberapa istilah yang sering dipakai.

Beberapa parameter tersebut diantaranya:

- GS = Gestasional Sac
ukuran kantong kehamilan, berupa bulatan hitam.
Untuk mengukur usia kehamilan trimester (TM) I

- CRL = Crown Rump Lenght
Ukuran jarak dari puncak kepala ke 'ekor' bayi
Untuk mengukur usia kehamilan TM I

- BPD = Biparietal Diameter
Ukuran diameter tulang pelipis kiri dan kanan
Untuk mengukur usia kehamilan TM II/III

- FL = Femur Lenght
Merupakan ukuran panjang tulang paha bayi.
Untuk mengukur usia kehamilan TM II/III

- HC = Head Circumferensial = Lingkaran kepala
Mengukur usia kehamilanTM II/III

- AC = Abdominal Circumferencial
ukuran lingkaran perut bayi
Untuk mengukur usia kehamilan TM II/III
Dikombinasikan dengan BPD akan menghasilkan perkiraan berat bayi

- FW = Fetal weight = Berat Bayi

- F-HR=Fetal Heart Rate = Frekuensi Jantung Bayi
Masih ada yang lainnya, tapi yang paling sering dipergunakan hanya itu.

Demikian semoga sedikit info ini dapat bermanfaat.

wa. BIKUM
Berbagi Info Kesehatan Untuk Muslimah

0 komentar :

Posting Komentar